LAMPUNG BARAT - Kasus Dugaan cetak sawah fiktif yang terjadi di kabupaten lampung barat diminta untuk dikaji ulang oleh pihak institusi hukum, indikasi keterlibatan banyak pihak atas aliran dana dimaksud harus bisa kembali dirumuskan secara benar dan indikasi penyekatan atas perkara tersebut diungkap kembali sehingga jelas bagaimana perkara tersebut sebenarnya .
Elemen akan kembali mengangkat masalah ini dan akan segera meminta KPK agar melakukan pemeriksaan terhadap siapapun yang terlibat dalam perkara ini, tanpa terkecuali pejabat dilambar , Ungkap Tim Pencari Fakta LSM LITA .
Masih menurutnya pihaknya dalam waktu dekat akan mengirimkan surat kepada pihak KPK dan mengikut beberapa alat bukti, sehingga akan jelas apa sebenarnya yang terjadi . Terlebih pihak Kejaksaan Negeri Liwa diminta agar kembali menggelar perkara dimaksud, dimana masih banyak yang terselubung dalam perkara tersebut .